Trailer Sudah Rilis, Ini Informasi Lengkap Seputar Sinopsis Film Transformers Rise of the Beasts
Suharyanto Arby - Sabtu, 11 Februari 2023 08:47 WIBUsut punya usut, sepertinya para penggemar film fenomenal Transformers sudah mulai panas nih setelah munculnya trailer dari film terbaru bertajuk Transformers Rise of the Beasts yang juga dikenal sebagai Transformers 7.
Bagi Anda yang belum menyaksikan trailer dari film ini, Anda bisa langsung mengunjungi laman youtube resmi Paramount Pictures.
Pada cuplikan trailer yang disajikan dalam waktu 2 menit 15 detik, pihak Paramount Pictures juga memberikan pengumuman resmi terkait dengan jadwal penayangannya yang direncanakan mulai tayang pada tanggal 9 Juni 2023 jika tidak ada kendala.
Sekuel dari film Transformers Rise of the Beasts yang juga banyak disebut sebagai Transformers 7 ini termasuk dalam franchise Transformers setelah beberapa waktu lalu spin off dari film berjudul Bumblebee dan tayang pada tahun 2018.
Sebagai rumah produksi berkelas dunia, Paramount Pictures berjanji akan menampilkan suguhan film yang bisa membuat para penggemar Transformers terhipnotis. Mengingat dari sepak terjang enam sekuel film sebelumnya berhasil diterima dengan baik oleh penikmatnya. Dimana banyak diselipkan karakter robot dan efek visual yang mengagumkan sehingga diprediksi pada sekuel ketujuhnya nanti akan lebih istimewa.
Sinopsis Lengkap Film Transformers Rise of the Beasts
Menurut keterangan yang diberikan oleh Steven Japle Jr sang sutradara film, bahwa pada Transformers Rise of the Beasts akan melakukan reboot terhadap keseluruhan waralaba dari film Transformers. Sekuel ketujuh dari film tersebut mengadaptasi dari cerita Transformers yang tayang pada era tahun 1996, dimana banyak penggemar yang suka dengan Beast Wars.
Untuk cerita yang coba kembali diangkat pada film Transformers Rise of the Beasts ialah keturunan dari Decepticons dan Autobots yang berubah menjadi sosok hewan dan juga makhluk dengan penampilan yang berbeda.
Transformers Rise of the Beasts Sajikan Pertemuan Optimus Primal dan Optimus Prime
Pada trailer yang diunggah oleh Paramount Pictures dan sudah ditonton lebih dari 12 juta orang, Transformers Rise of the Beasts memperlihatkan adanya pertemuan antara Optimus Primal dan Optimus Prime.
Seperti yang sudah kita ketahui bersama bahwa Optimus Primal sendiri mempunyai peran penting dalam memimpin Maximal untuk bisa bertransformasi menjadi sosok hewan gorilla.
Dalam pertemuan tersebut, Optimus Primal mencoba untuk memberitahu kepada Optimus Prime bahwa akan ada ancaman baru terhadap dunia mereka.
Berdasarkan cuplikan trailernya, Optimus Primal menegaskan kepada Optimus Prime bahwa dirinya bukanlah sosok yang harus ditakut, dimana akan datang kegelapan disana.
Terdapat Adegan Kejar-Kejaran
Pada trailer yang ditampilkan selama dua menit lima belas detik, juga menampilkan scene kejar-kejaran antara mobil polisi dengan jenis mobil lain. Di samping itu, juga ada beberapa robot hewan yang mempunyai bentuk beraneka ragam beterbangan dari langit.
Menjelang akhir trailer Transformers Rise of the Beasts, pihak Paramount Pictures menampilkan peperangan yang dilakukan oleh para robot di suatu tempat yang belum jelas. Ini menjadi tanda kutip dan menambah rasa penasaran para pecinta Transformers Rise of the Beasts.
Pasalnya, trailer film ini memang dikemas sedemikian rupa yang menambah rasa penasaran para penggemarnya. Meskipun dari beberapa scene cukup menggambarkan akan seperti apa Transformers Rise of the Beasts, namun beberapa scene justru semakin membuat galau.
Jadi, apakah Anda tertarik untuk menyaksikan secara langsung kelanjutan cerita lengkapnya di bioskop? Rencananya, film Transformers Rise of the Beasts akan ditayangkan mulai tanggal 9 Juni 2023 mendatang sesuai keterangan resmi yang disampaikan oleh Paramount Pictures.