Sutradara Ungkap Alasan Smile 2 Jauh Lebih Menyeramkan Dibanding Film Pertama

Tim Teaterdotco - Senin, 21 Oktober 2024 10:12 WIB
Sutradara Ungkap Alasan Smile 2  Jauh Lebih Menyeramkan Dibanding Film Pertama

Film Smile 2 yang tayang sejak 16 Oktober di bioskop Indonesia, menyajikan ketegangan dan kengerian yang lebih intens dibandingkan film pertamanya yang rilis pada 2022. Sutradara sekaligus penulis naskah Smile, Parker Finn, mengungkapkan alasannya mengapa ia sengaja membuat sekuel ini lebih sadis, penuh darah, dan kekerasan.

Dalam sebuah wawancara dengan ScreenRant, Finn menjelaskan bahwa tujuan utama dari peningkatan unsur horor ini adalah untuk memuaskan penggemar yang telah menunggu selama dua tahun sejak film pertama dirilis. "Saya ingin memastikan jika kami kembali, ada sesuatu yang lebih untuk penggemar nikmati. Lebih banyak ketakutan, kekhawatiran, kekerasan lebih banyak, gore, dan semua hal yang menjijikkan," ujar Finn.

Ia menambahkan, unsur supernatural yang hadir dalam film kedua ini tetap mempertahankan elemen familiar dari film pertama, tetapi dengan pendekatan yang lebih mengejutkan. Finn menyatakan pentingnya menawarkan sesuatu yang baru dan menyenangkan bagi penonton setia.

Dalam Smile 2, cerita berpusat pada karakter baru, Skye Riley, yang diperankan oleh Naomi Scott. Skye adalah seorang bintang pop terkenal yang tengah berada di puncak kariernya. Peran ini berbeda jauh dari karakter utama film pertama, Rose Cotter (Sosie Bacon), yang merupakan seorang terapis psikiatri.

Keputusan untuk menghadirkan sosok pop star sebagai karakter utama merupakan strategi Finn dalam memberikan latar yang lebih segar dan berbeda dari film pertama. "Saya ingin sesuatu yang benar-benar mengalir dalam DNA Smile, tapi juga ada identitas dan menawarkan sesuatu yang baru dan menyenangkan," jelas Finn.

Cerita Smile 2 mengikuti perjalanan Skye Riley yang awalnya sibuk dengan persiapan tur dunianya. Namun, kehidupannya mulai terganggu setelah menyaksikan teman dekatnya, Lewis (Lukas Gage), menunjukkan perilaku aneh sebelum akhirnya bunuh diri. Kejadian tersebut membawa Skye ke dalam kengerian yang lebih besar saat ia menjadi target entitas misterius bernama Smile Entity.

Dengan peningkatan ketegangan, elemen sadis, dan jalan cerita baru yang lebih segar, Smile 2 diharapkan dapat memenuhi ekspektasi para penggemar dan memberikan pengalaman horor yang tak terlupakan.