Sinopsis Film Lantai 4, Menyingkap Misteri Lantai 4 di Apartemen Flamboyan

Irvan Daniansyah - Selasa, 25 Juli 2023 08:28 WIB
Sinopsis Film Lantai 4, Menyingkap Misteri Lantai 4 di Apartemen Flamboyan

Film yang mengangkat mitos atau kepercayaan berbumbu kebudayaan masyarakat bukanlah hal baru di dunia perfilman Indonesia. Pasalnya, banyak film menceritakan tentang hal tersebut, seperti Satu Suro (2018), Lampor: Keranda Terbang (2019), Tembang Lingsir (2019), dan Pamali (2022).

Pada pertengahan tahun 2023, tepatnya bulan Agustus akan hadir kembali film horor yang terinspirasi dari salah satu kepercayaan masyarakat Tionghoa, yakni Lantai 4. Dalam kepercayaan tersebut, angka 4 identik dengan kesengsaraan bahkan kematian, selain angka 13.

Nah, sebenarnya film “Lantai 4” ini menceritakan tentang apa sih? Yuk simak sinopsisnya!

Sinopsis Film Lantai 4

Film yang berjudul “Lantai 4” ini menceritakan tentang keluarga yang berpindah ke suatu apartemen karena krisis keuangan yang mereka alami. Alhasil Jonathan, kepala keluarga, terpaksa menjual rumah mereka.

Jonathan mengajak keluarganya yang terdiri dari Julia dan kedua anaknya, yaitu Laura dan Citra untuk berpindah ke lantai 4, Apartemen Flamboyan. Ternyata mereka tidak sendirian, ada Oma Lie yang merupakan tante dari Jonathan.

Sebenarnya Julia beserta kedua anaknya tidak setuju ketika Jonathan mengajak untuk tinggal di apartemen tersebut karena kurang nyaman dan letaknya yang terpencil. Namun, karena tidak mempunyai pilihan lain, akhirnya mereka terpaksa tinggal di sana.

Selang beberapa waktu mereka tinggal di lantai 4 Apartemen Flamboyan, banyak kejadian aneh yang muncul. Mulai dari Laura yang mendengar suara orang menangis dan membuatnya penasaran hingga kejadian aneh yang dialami oleh Citra. Pada malam itu, Citra keluar dari kamar dengan tatapan kosong yang mengerikan sambil membawa sebuah boneka misterius yang ia dapatkan dari lift lantai 4 dan kemudian memainkannya.

Ketika Citra sedang bermain boneka tersebut di depan lift tersebut, tiba-tiba ia terseret masuk ke dalam lift dan kerasukan arwah. Ini semua hanyalah permulaan dari puncak kejadian mengerikan, yakni keluarga Laura meninggal satu persatu.

Melihat berbagai kejadian aneh tersebut, Laura berspekulasi bahwa ini semua ulah Oma Lie yang membunuh keluarganya. Apalagi Oma Lie adalah satu-satunya penghuni sebelum keluarga Laura pindah ke sana.

Apakah benar ini semua ulah Oma Lie atau hanyalah faktor kesialan lantai 4?

Daftar Pemain Film Lantai 4

Film “Lantai 4” ini diperankan oleh aktor maupun aktris legendaris Indonesia, beberapa diantaranya adalah:

●    Ingrid Widjanarko (The Tarix Jabrix) yang berperan sebagai Oma Lie
●    Tio Pakusadewo (Perahu Kertas) sebagai keponakan Oma Lie bernama Jonathan.
●    Yuki Kato berperan sebagai Laura
●    Ruth Marini sebagai Julia
●    Aqila Nathaya sebagai Citra.

Tahu nggak sih? Film “Lantai 4” adalah film horor pertama bagi Yuki Kato dan menjadi film kedua kolaborasinya dengan Ingrid Widjanarko.

Jadwal Tayang Film Lantai 4

Syuting film “Lantai 4” dimulai pada tanggal 15 Februari 2020 setelah mendapatkan peran pendukung yang cocok untuk film ini. Bahkan peserta casting untuk peran ini tidak hanya berasal dari Jabodetabek, melainkan dari beberapa daerah yang tersebar di seluruh Indonesia, seperti Semarang, Medan, Surabaya, dan Makassar. Apalagi peserta yang mengikuti casting sebanyak lebih dari 350 orang.

Setelah melalui tahap yang panjang, semula film yang dinaungi oleh PT Kreasi Lingga ini direncanakan tayang pada bulan Maret 2020, tetapi diundur karena situasi pandemi yang belum mereda dan bioskop baru dibuka pada akhir tahun 2020. Kabarnya, Oktober 2022 film “Lantai 4” akan tayang, tetapi setelah beberapa pertimbangan akhirnya dibatalkan.

Film “Lantai 4” kembali dijadwalkan ulang dan tayang pada 24 Agustus 2023 dan tayang di bioskop Indonesia. Rencananya juga akan tayang di Brunei dan Malaysia.

Itulah ulasan mengenai film “Lantai 4”. Tak hanya menceritakan tentang kepercayaan atau kebudayaan masyarakat, kamu dapat mengambil pelajaran dari film ini. Bagaimana apakah kamu tertarik menontonnya?