Sinden Gaib, Film Horor dari Kisah Nyata Asal Trenggalek
Tim Teaterdotco - Selasa, 20 Februari 2024 08:35 WIBFilm horor dengan label ‘diambil dari kisah nyata’ memang bisa menarik minat dan animo besar dari masyarakat. Maka tak heran jika para sineas Indonesia kini tak ragu mengambil kisah horor lokal untuk diangkat ke layar perak. Sinden Gaib adalah salah satu dari kisah seram lokal yang memiliki nasib serupa.
Sinden Gaib merupakan cerita nyata yang berasal dari Trenggalek. Dengan premis menarik dan mengangkat budaya Jawa dalam ceritanya, film ini rencananya akan tayang pada Februari 2024. Berikut adalah sinopsis lengkapnya dan jajaran artis yang menjadi aktornya.
Film Horor yang Diangkat Berdasarkan Kisah Nyata
Sebelum diangkat menjadi film layar lebar, kisah Sinden Gaib sudah beredar di media sosial dan dikenal masyarakat, hal ini membuat adaptasi filmnya disambut hangat. Dalam kisahnya, film ini mengangkat cerita menyeramkan yang berlangsung di Trenggalek pada tahun 2010-an.
Saat itu di Trenggalek beredar kabar mengenai seorang perempuan brnama Ayu yang jiwanya menyatu dengan arwah sinden dari alam gaib. Meski sudah mendapatkan bantuan dari paranormal dan kreator supranatural, namun sinden dari alam gaib ini tak mau meninggalkan tubuh Ayu.
Para pemeran yang akan menjadi karakter utama dari film ini adalah Sara Fajira, Riza Syah, hingga Dimas Aditya dan Arka Ailani. Sara nantinya akan berperan sebagai Ayu sekaligus sinden gaib, membuatnya harus berusaha ekstra untuk menghidupkan karakter yang ia lakoni.
Sinopsis Film Sinden Gaib
Konon ada arwah sinden bernama Sarinten yang berasal dari Banyuwangi. Karena suatu permasalahan, Sarinten akhirnya terusir dan menetap di Watu Kandang, Trenggalek. Kisah pun dimulai dengan kecerobohan seorang pemuda yang mengambil batu keramat di Watu Kandang.
Ayu dan Rara yang sedang syuting tarian di area tersebut pun terkena imbasnya. Meskipun teman Ayu yang mengambil batu tersebut, namun Sarinten lebih memilih untuk menetap dan bersemayam di tubuh Ayu. Mengetahui apa yang terjadi, Ayu pun berusaha keras untuk melepaskan Sarinten dari tubuhnya.
Sayangnya apa yang Ayu usahakan sia-sia, karena Sarinten menolak berpisah dengan tubuh Ayu. Mau tak mau Ayu pun harus hidup berdampingan dengan sosok Sarinten, arwah sinden gaib dari Watu Kandang tersebut.
Bagaimana Nasib Ayu Saat Ini?
Meski sudah berlangsung bertahun-tahun lalu, kondisi Ayu tetap tak berubah. Dalam sebuah acara podcast, ia mengaku bahwa Sarinten dan dirinya sudah hidup berdampingan. Berkat bantuan seorang paranormal, Ayu melakukan perjanjian dengan Sarinten.
Dalam perjanjian tersebut, Sarinten tidak akan keluar jika Ayu tak memanggilnya. Paranormal tersebut meyakinkan Sarinten bahwa caranya yang keluar tiba-tiba dari tubuh Ayu cukup berbahaya dan bisa mempermalukan Ayu sebagai tubuh yang ditumpangi.
Berkat perjanjian tersebut, Sarinten tak lagi mengganggu kehidupan Ayu dan Ayu bisa hidup normal kembali. Karena ceritanya yang menarik itulah, Sinden Gaib menjadi film yang banyak dinanti oleh penggemar kisah horor Indonesia.