Review Film Snow White (2025): Menarik Meski Tak Sempurna

Reskia Ekasari - Senin, 24 Maret 2025 09:38 WIB
Review Film Snow White (2025): Menarik Meski Tak Sempurna

Versi live action Snow White mulai tayang di bioskop pada 19 Maret 2025 lalu. Di tengah berbagai polemik dan kontroversinya, film ini ternyata cukup menarik dan bisa jadi pertimbangan untuk ditonton.

Film ini sendiri mengadaptasi animasi Snow White and the Seven Dwarfs yang tayang pada 1937 silam.

Satu hal yang pasti, versi live action tetap berusaha mempertahankan esensi film, tetapi dengan sentuhan yang lebih modern.

Daftar Pemain Film Snow White

Film ini melibatkan beberapa aktor dan aktris kenamaan dunia seperti:

- Rachel Zegler yang berperan sebagai Snow White

- Gal Gadot sebagai ratu jahat atau evil queen

- Emilia Faucher sebagai Snow White saat masih muda

- Andrew Burnap sebagai Jonathan

- Ansu Kabia sebagai Huntsman.

Review Film Snow White

Sebelum menonton, inilah ulasan film Snow White yang bisa kamu simak:

1. Pembawaan Putri yang Lebih Tangguh dan Kuat

Meski masih berusaha membawa adaptasi versi asli, tapi Snow White tahun 2025 tampil dengan cerita yang jauh lebih tangguh.

Karena di film ini kamu tidak akan melihat alur saat pangeran menyelamatkan Putri Salju.

Sebaliknya, dalam cerita ini Putri Salju justru bermimpi menjadi sosok pemimpin dan ingin mewujudkan mimpinya.

Gambaran Snow White yang lebih tangguh inilah yang menjadi sentuhan baru dalam film ini.

2. Penampilan Cemerlang Rachel Zegler

Dari segi akting, penampilan Rachel Zegler jelas yang paling mencuri perhatian di film ini.

Aktris kelahiran 2001 ini memang terbilang masih cukup muda, tapi ia sudah memiliki pengalaman di broadway.

Pada awal pengumumannya menjadi Snow White ada juga yang mencibir karena ragu dengan kualitas akting Rachel Zegler.

Akan tetapi, lewat film ini ia mampu menjawab kritik tersebut dengan tampil maksimal dan mengesankan.

Rachel berhasil membawakan lagu-lagu baru yang ada di film ini dengan amat baik dan seolah menjawab kritikan dari banyak pihak.

3. Sentuhan CGI untuk Para Kurcaci

Film Snow White versi live action menggunakan elemen CGI untuk penggambaran para kurcaci yang ada di film ini.

Pada awalnya banyak yang ragu apakah CGI cukup mampu untuk memberikan gambaran kurcaci dengan baik.

Akan tetapi, pada akhirnya para kurcaci tampil dengan baik berkat visual CGI yang amat bagus.

4. Kemistri yang Kurang Baik

Meski berhasil menampilan akting maksimal, satu hal yang menjadi kekurangan film ini adalah kemistri antara Snow White dan Evil Queen.

Gal Gadot dan Rachel Ziegler terasa tidak terlalu klop dan berhasil membawakan kemistri tersebut di layar.

5. Lagu yang Bagus, tapi Mungkin Membosankan

Terakhir, lagu-lagu di film Snow White memang tampil baru dan bisa membawa kamu seolah masuk ke nostalgia masa kecil. Akan tetapi, pada beberapa adegan lagu ini mungkin terasa membosankan.

Karena lagu-lagu tersebut tersaji secara penuh tanpa ada pemotongan. Setidaknya ada 40% bagian dari film ini yang menampilkan karakternya sedang bernyanyi.

Bagi orang yang kurang suka dengan adegan seperti itu, film ini bisa terasa sangat membosankan.

Itulah review dari film Snow White selengkapnya. Secara keseluruhan film ini bisa jadi pilihan jika kamu sedang mencari tontonan yang menarik meski masih memiliki beberapa kekurangan pada alur dan jalannya cerita.