Review Film Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji: Suguhkan Sinematografi yang Mencekam
Baba Qina - Sabtu, 20 Mei 2023 08:49 WIBFilm horor Indonesia memang semakin naik pamornya setelah sejumlah judul yang tayang di bioskop tanah air. Apalagi, ditambah tampilan dan jalan ceritanya yang semakin menarik dan tidak biasa. Jadi, tidak heran jika beberapa di antaranya sukses mendapatkan keberhasilan dalam raihan box office. Nah, apabila sobat nonton adalah salah satu penikmat kisah seram, maka film Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji ini amat bisa dimasukkan ke dalam must-watch list kalian pekan ini.
Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji mengisahkan tentang perawat bernama Asha (Aghniny Haque) yang baru kehilangan ibundanya karena sakit. Akibat rasa kehilangan tersebut, ia tidak bisa lagi menerima takdirnya dan menjadi kesulitan bangkit dari keterpurukan.
Sembari berusaha menerima kenyataan pahit tersebut, ia lalu bekerja di sebuah home care yang mengharuskannya merawat para pasien lanjut usia. Salah satu pasien Asha, Ismail (Tio Pakusadewo) menderita penyakit misterius. Sejak merawat Ismail, ia kerap mendapat teror seperti mendengar bisikan suara mendiang ibunya. Asha yang ketakutan lalu meminta bantuan temannya, Rama (Jourdy Pranata).
Tapi, seiring berjalannya waktu, Asha dan Rama malah terjebak ritual sesat pengikut Kajiman. Kajiman sendiri adalah sesosok iblis yang disembah untuk pesugihan. Biasanya pesugihan tersebut dilakukan dengan cara merapal mantra dalam bahasa Jawa. Menurut cerita, hanya manusia yang memiliki weton istimewa yang bisa mengalahkan kekuatan Kajiman. Lalu, mampukah Asha dan Rama menghilangkan teror dari iblis Kajiman?
Film Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji karya sutradara Adriyanto Dewo ini ternyata menawarkan pengalaman horor yang menarik dengan tema yang sudah beberapa kali diangkat, yakni pesugihan, namun ditampilkan dengan cukup fresh. Alur cerita film ini disajikan secara lambat dengan scene-scene yang penuh pertanyaan, yang akan membuat sobat nonton ikut masuk ke dalam point of view karakter utamanya sambil bertanya-tanya "Ini kenapa?”, “Hah kok gini?”, “Eh ini gimana?", dan akan ditutup dengan twist yang cukup mengejutkan di akhir.
Ya, salah satu keunggulan Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji terletak pada plot twist yang terungkap di akhir cerita. Twist tersebut membawa kejutan yang benar-benar tak terduga dan berhasil mengubah perspektif penonton tentang cerita yang sudah dihadirkan sejak awal film.
Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji juga sepertinya menghindari penggunaan jumpscare secara berlebihan, dan lebih memilih pendekatan psikologis yang mengundang rasa takut yang lebih dalam bagi penonton. Ya, Adriyanto Dewo terbilang sukses dalam mengarahkan film ini dengan menciptakan atmosfer yang mencekam sepanjang cerita.
Sinematografi yang mencekam dan visual yang benar-benar gelap di sepanjang film makin menambah kesan yang kuat dalam menghadirkan ketegangan. Soal narasi, meskipun film ini memiliki alur yang cukup lambat, akan tetapi hal tersebut justru memperkuat ketegangannya secara bertahap.
Secara keseluruhan, Kajiman: Iblis Terkejam Penagih Janji adalah sebuah film horor yang patut diperhatikan karena pendekatannya yang fresh. Beralur lambat namun tetap memikat. Sepertinya Adrianto Dewo harus terus merambah genre yang jarang dimasukinya ini. Asalkan konsisten dan selektif dalam memilih cerita, bisa dibilang ia adalah the next big thing di ranah horor tanah air.