Ramaikan Deadpool 3, Hugh Jackman Gabung Bersama Ryan Reynolds
Suharyanto Arby - Selasa, 11 Oktober 2022 08:38 WIBHugh Jackman Bakal ikut meramaikan Deadpool 3 bersama dengan Ryan Reynolds. Keikutsertaan Hugh Jackman bisa dipastikan setelah adanya pengumuman resmi yang disampaikan langsung oleh pemeran utama Deadpool 3, Ryan Reynolds melalui video singkat yang diunggah pada akun media sosial pribadinya.
Merujuk pada percakapan yang dilakukan oleh Ryan Reynolds, Hugh Jackman digadang - gadang akan berperan sebagai Wolverine.
Ryan Reynolds juga menyebutkan melalui unggahan video di akun twitternya, bahwa film Deadpool 3 bisa dinikmati mulai bulan September 2024.
Menariknya lagi, penampilan Hugh Jackman pada film Deadpool 3 akan menjadi versi yang lebih segar yakni versi alam semesta sebagai alternatif dan hanya bisa ditemukan pada lanjutan film Days of Future Past and Logan.
Lagu I Will Always Love You Menggambarkan Keikutsertaan Hugh Jackman
Pengumuman ikut bergabungnya Hugh Jackman pada film Deadpool 3 semakin jelas melalui lagu latar “I Will Always Love You” yang dibawakan langsung oleh Whitney Houston. Menariknya, lirik lagu tersebut terdapat modifikasi khusus pada bagian subtitle.
Kata ‘You’ diubah menjadi ‘Hugh’, merujuk dan menggambarkan kedatangan bintang baru pada film Deadpool 3. Penampakan subtitle setelah dimodifikasi menjadi “And I will always love Hugh”. Kemudian pada kata ‘coming soon’ diubah menjadi ‘coming Hugh’.
Profil Lengkap Hugh Jackman
Hugh Michael Jackman yang dikenal sebagai Hugh Jackman berprofesi sebagai penyanyi, aktor dan produser Australia. Di ruang lingkup internasional, Hugh Jackman sudah mendapatkan banyak pengakuan atas berbagai prestasi yang didapatkannya dari berbagai genre film.
Sosok fenomenal yang lahir di Sydney, Australia pada tanggal 12 Oktober 1968, kini sudah resmi menjadi bagian dari produksi film Deadpool 3.
Hugh Jackman menempuh pendidikan terakhirnya di University of Technology dengan program studi bidang komunikasi. Ketertarikannya di dunia akting mulai tergali sejak masa kuliah. Saat masih kuliah, Hugh Jackman pernah mengambil kelas drama. Ia sempat mendapatkan peran utama pada drama Vaclav Havel, The Memorandum.
Perjalanan Karir Hugh Jackman di Industri Perfilman
1. Tahun 1998
Pada tahun 1998 Hugh Jackman mendapat peran utama pada rumah produksi panggung Oklahoma. Pertunjukan panggung tersebut diadaptasi dari musik karya Andrew Lloyd Webber. Dari perannya sebagai Curly tersebut, Hugh Jackman berhasil meraih kemenangan dalam kebangkitan Oklahoma yang dipelopori oleh Hammerstein dan Rodgers.
2. Tahun 1999
Pada tahun 1999, Hugh Jackman mendapat peran di film X-Men sebagai Wolverine karya Bryan Singer. Perannya sebagai Wolverine berhasil membawanya dalam menyabet banyak gelar penghargaan seperti Teen Choice Award untuk X-Men Origins : Wolverine, Peoples Choice Favorite Action Movie Star Award, Saturn Best Actor Award : X-Men.
3. Tahun 2004
Pada tahun 2004, Hugh Jackman kembali menyabet banyak gelar penghargaan mulai dari perannya di Broadway sebagai sosok penulis lagu, beradu akting bersama Daniel Craig (A Steady Rain) hingga The Boy From OZ.
4. Tahun 2005
Pada tahun 2005, diketahui bahwa Hugh Jackman berusaha untuk mendirikan perusahaan produksi film dengan biaya murah. Ia berusaha memanfaatkan bakat – bakat lokal yang ada di negaranya.
5. Tahun 2006
Hugh Jackman kembali bermain film dan mendapat peran sebagai seorang pesulap pada film The Prestige.
6. Tahun 2008
Ia beradu akting bersama Nicole Kidman sebagai penggembala ternak. Yang mana ia bersikeras untuk tidak memberikan bantuan apapun pada seorang bangsawan Inggris.
7. Tahun 2009
Ia kembali berperan sebagai Wolverine di prekuel X-Mens Origins.
8. Tahun 2014.
Hugh Jackman kembali berperan sebagai Wolverine di X-Mens bertajuk Days of Future
9. Tahun 2016
Hugh Jackman berperan di dua film sekaligus yakni Pan dan Cappie. Pada film Pan ia berperan sebagai bajak laut. Sementara pada film Cappie, ia berperan sebagai pelatih lompat ski.
10. Tahun 2017
Ia kembali berperan sebagai Wolverine membintangi Logan.
Untuk bisa melihat penampilan Hugh Jackman di film Deadpool 3, nantikan penayangan perdananya pada Bulan September 2024 mendatang.