16 Hari Tayang di Bioskop, Film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Berhasil Raih 500.000 Penonton Lebih
Tim Teaterdotco - Sabtu, 16 Desember 2023 14:02 WIBFilm "Jatuh Cinta Seperti di Film-Film" (JCSDFF) karya sutradara Yandy Laurens telah mencuri perhatian lebih dari 500.000 penonton sejak diputar di bioskop Indonesia. Keberhasilan ini tercapai pada hari ke-16 penayangan film tersebut di seluruh bioskop Tanah Air.
Kabar gembira ini dibagikan melalui akun Instagram resmi Imajinari, rumah produksi yang bertanggung jawab atas pembuatan film JCSDFF. Mereka memperlihatkan potongan video dari salah satu pemeran utama, Dion Wiyoko, yang menyampaikan kebahagiaannya atas pencapaian luar biasa ini.
"500.000++ adalah angka yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya," tulis Imajinari dalam unggahan mereka, Sabtu (16/12/2023).
Mereka juga menyampaikan terima kasih kepada penonton yang telah menyempatkan waktu untuk menonton film mereka. "Terima kasih teman-teman yang sudah nonton. Kami sayang kalian semua. Yang belum nonton, yuk hari ini sempatkan nonton," tambah Imajinari dengan penuh semangat.
Film "Jatuh Cinta Seperti di Film-Film" menampilkan akting apik dari para bintangnya, seperti Nirina Zubir, Ringgo Agus, Sheila Dara, Dion Wiyoko, Alex Abbad, dan Julie Estelle. Ceritanya mengisahkan tentang Bagus (Ringgo Agus Rahman), seorang penulis skenario, yang tanpa sengaja bertemu kembali dengan Hana (Nirina Zubir), sahabatnya semasa SMA.
Bagus, yang merasakan kehadiran benih-benih asmara, memutuskan untuk mendekati Hana sambil menuangkan kisah perjumpaan mereka ke dalam sebuah skenario film drama romantis. Namun, upayanya menghadapi tantangan berat karena Hana masih mencoba untuk menutup hatinya yang masih terluka setelah kehilangan suaminya yang baru saja meninggal dunia.
Film ini menawarkan pengalaman visual yang unik dengan penggunaan teknik hitam putih yang menggambarkan nuansa dramatis dan romantis. Sudah tayang sejak 30 November 2023, JCSDFF terus memikat hati penonton dengan cerita yang mengharukan dan penyajian visual yang memesona.